Sistem Informasi Bisnis
A.
Business Information Systems (BIS)
Business Information
Systems (BIS) Universitas Bakrie adalah penyelenggara pendidikan tinggi
profesional yang dirancang untuk menghasilkan sarjana-sarjana S1 yang ahli,
kompeten dan siap pakai di bidang Business Information Systems (BIS) yang siap
terjun langsung di dunia bisnis. Business Information Systems (BIS) adalah
disiplin ilmu yang berhubungan dengan dunia bisnis dengan teknologi aplikasi
komputer berbasis Information Communication Technology (ICT) yang lebih
berfokus pada solusi bisnis, berbasis sistem informasi untuk memenuhi kebutuhan
proses bisnis dalam enterprise sistem yang memungkinkan tercapainya tujuan
sebuah organisasi secara efektif dan efisien. Perspektif bidang ilmu ini lebih
memandang bisnis dan teknologi informasi sebagai instrumen untuk mencatat,
menghasilkan, mengolah, serta mendistribusikan data menjadi informasi.
Mahasiswa dan mahasiswi di bidang Business Information Systems (BIS) ini akan
dilatih untuk memiliki kemampuan dalam memetakan kebutuhan bisnis dan sistem
informasi sebuah organisasi, dan menentukan cara terbaik pemilihan bisnis dan
sistem informasi yang tepat guna dan dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan
dunia bisnis proses sistem informasi untuk masuk ke dalam pasar global dalam
melakukan bisnisnya.
Contoh Business Information Systems:
·
E-Commerce
Setiap transaksi bisnis dilakukan secara elektronik antara
perusahaan (business-to-business), perusahaan dan konsumen (business-to
consumer), konsumen dan konsumen lain (konsumen to consumer), bisnis dan sektor
publik, dan konsumen dan sektor publik.
·
Mobile-Commerce
Transaksi dilakukan dimana saja dan kapan saja.
B.
Computer-Based Information Systems (CBIS)
Computer-Based Information Systems (CBIS )adalah
Satu set tunggal hardware, software, database, telekomunikasi, orang, dan
prosedur yang di konfigurasi untuk mengumpulkan, memanipulasi, menyimpan, dan
mengolah data menjadi informasi. Serta dalam Komponen
Computer-Based-Information-system (CBIS) meliputi:
·
Hardware
Peralatan komputer yang digunakan untuk melakukan kegiatan
input, proses, dan output. Kecenderungan dalam industri komputer adalah untuk
menghasilkan lebih kecil, lebih cepat, dan perangkat keras yang lebih mobile.
·
Software
Program komputer yang mengatur operasi dari komputer.
·
Database
Sebuah koleksi terarah dari fakta-fakta dan informasi.
biasanya terdiri dari dua atau lebih terkait file data. Serta Database
organisasi dapat berisi fakta-fakta dan informasi pada pelanggan, karyawan,
persediaan, penjualan pesaing, pembelian online, dan banyak lagi.
·
Telecommunication
Sinyal transmisi elektronik untuk komunikasi, yang
memungkinkan organisasi untuk melaksanakan proses dan tugas mereka melalui
jaringan komputer yang efektif.
·
People
unsur paling penting dalam kebanyakan sistem informasi
berbasis komputer membuat perbedaan antara keberhasilan dan kegagalan bagi
sebagian besar organisasi mencakup semua orang-orang yang mengelola,
menjalankan program, dan memelihara sistem.
·
Procedures
Meliputi strategi, kebijakan, metode, dan aturan untuk
menggunakan CBIS, termasuk operasi, pemeliharaan, dan keamanan komputer.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar